Tanah Termahal di Dunia (Rp. 1 - 2,6 Miliar per meter) yg Digratiskan (Wakaf) untuk Pembangunan Masjid
Ust. Ridwan Hamidi ( @رضوان حامدي ) tadi cerita dalam ceramah tarawihnya: 3 tahun belakangan ini pemerintah Arab Saudi melakukan perluasan Masjidil Haram yang terbesar dalam sejarah (30 hektar). Tanah yang diperlukan untuk perluasan Masjidil Haram itu harganya Rp. 1 - 2,6 miliar per meter tapi ajaibnya para pemilik tanah disekitar Masjidil Haram tersebut tidak mau menjual tanahnya kepada pemerintah Arab Saudi melainkan mewakafkan tanahnya secara gratis sebab mereka tahu betapa besar pahala dan keridhaan Allah –ta’ala- yang bisa mereka dapatkan dari banyaknya orang-orang yang beribadah di Masjidil Haram setiap tahunnya. Nah, ceritanya ga berhenti sampai disitu. Kontraktor yang ditunjuk untuk melakukan perluasan Masjidil Haram pun ga mau kalah dalam berbuat baik. Mereka (kontraktor) ga mau mengambil keuntungan sepeser pun dari proyek perluasan Masjidil Haram.
Ketika kisah diatas diceritakan, gw melihat banyak ekspresi para jama’ah yang terkagum2. Ya, benar kata Ust. Ridwan Hamidi: Perbanyaklah menceritakan amal2 kebajikan (orang lain) sehingga orang2 disekitar anda bisa termotivasi untuk berbuat baik pula.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar